Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2024

Widi Hartanto Penjabat Sementara Bupati Pekalongan

Gambar
Infokota.online, Pekalongan, Jateng, 26/9/2024-Penjabat (PJ) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, secara resmi mengukuhkan beberapa Penjabat Sementara (PJs) bupati/walikota dibeberapa Kabupaten/Kota di Jawa Tengah.  Acara pengukuhan ini berlangsung di Gedung Wisma Perdamaian Provinsi Jawa Tengah, Semarang, pada Selasa (24/09/2024) siang. Untuk Kabupaten Pekalongan Widi Hartanto, ditetapkan sebagai Penjabat Sementara (PJs) Bupati Pekalongan. Sebelumnya Widi merupakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Jawa Tengah. Selain Pjs Bupati Pekalongan juga diikuti oleh pengukuhan PJs dari beberapa daerah lain, seperti Kabupaten Pemalang, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Kebumen, Kota Magelang, dan Kota Surakarta. Selain itu, dalam acara ini juga dilaksanakan penyerahan keputusan Mendagri tentang perpanjangan masa jabatan Penjabat (PJ) Bupati Temanggung. Dalam sambutannya, PJ Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, menyampaikan bahwa pengukuhan ini merupakan bagian dari regulasi terkai

Ada Yang Tak Beres, Masyarakat Temui Pemdes Legokkalong

Gambar
  Infokota.online Pekalongan, Jateng, 20/9/2024 Kinerja Pemerintah Desa Legok kalong  Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan menjadi sorotan warga masyarakat Desa Legokkalong. Pada hari Jum'at, 20 September 2024,pertemuan resmi antara masyarakat dengan pemerintah Desa berlangsung. Warga memenuhi halaman kantor desa Legokkalong untuk meminta klarifikasi terkait aspirasi masyarakat yang mempertanyakan kinerja pemerintah desa.    Puluhan perwakilan masyarakat dalam pertemuan tersebut memenuhi ruang aula balai desa  sejak pukul 08.00 WIB di Balai Desa Legokkalong.  Dalam pertemuan itu warga mempertanyakan dan menyampaikan beberapa persoalan diataranya : 1. Persoalan terkait pengelolaan Pajak Bumi Bangunan (PBB) yang ditangani oleh petugas Gom. 2. Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dianggap tidak transparan. 3. Kinerja pemerintah desa yang dianggap belum maksimal, terutama dalam hal hubungan dengan warga. 4. Pelaksanaan pembangunan tahun anggaran 2024 yang dini

Tidak Ada Seleksi Popda, Dinporapar Beri Penjelasan

Gambar
Infokota.online Pekalongan, 25/9/2024 Sempat muncul pertanyaan dari beberapa pengelola cabang olahraga di Kabupaten Pekalongan terkait ketiadaan Popda. Berbagai dugaan muncul, namun semua itu akhirnya ditepis oleh pihak yang bersangkutan.  Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinporapar) Kabupaten Pekalongan, Wahyu Kuncoro, memberikan penjelasan terkait tidak adanya seleksi resmi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) di tingkat kabupaten tahun ini. Kamis (25/9). "Bukan tidak ada Popda, hanya seleksi bersamanya saja yang ditiadakan. Popda tetap berlangsung seperti biasanya, diselenggarakan secara mandiri oleh masing-masing cabor". Ujar Wahyu.  “pelaksanaan popda Tingkat kabupaten pada tahun ini, tidak diistilahkan ditiadakan, tetapi dilaksanakan secara mandiri oleh masing-masing Pembina cabang olahraga atau pengurus cabang olahraga, sebagai mana yang dilakukan di popda Tingkat sma dan sederajat, jadi seleksi dilaksanakan secara mandiri, kemudian kami akan mengirimkan putra-pu

DPRD dan KPU mempersiapkan Pilkada serentak, Kabupaten Pekalongan.

Gambar
  Infokota.online , Pekalongan, 25/9/2024- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pekalongan menggelar rapat penting guna mempersiapkan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024. Rapat yang dilaksanakan pada Rabu (24/09) di Gedung DPRD ini dihadiri oleh para pimpinan dari Gabungan Komisi I, II, III, dan IV, perwakilan Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Abdul Munir, menegaskan bahwa keberhasilan Pilkada tidak lepas dari sinergi yang kuat antara lembaga-lembaga terkait. Ia menekankan pentingnya memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan sesuai regulasi, sambil mengedepankan keamanan dan transparansi. “Kami ingin memastikan bahwa pilkada 27 november 2024 nanti dapat berjalan demokratis, aman, dan damai. Untuk itu, persiapan yang matang dan koordinasi antar lembaga menjadi kunci kesuksesan,” ujar Abdul Munir. Dalam rapat tersebut, Ketua KPU Kabupaten Pekalongan, Laelatul Izah, memaparkan bahwa piha

Ruben Klarifikasi, Saim Pun Angkat Bicara!

Gambar
  Infokota.online Pekalongan, 24/9/2024- Ruben Sekretaris Golkar Kabupaten Pekalongan mengakui bahwa dirinya terlibat bentrokan dalam kerusuhan di depan gedung KPU Kabupaten Pekalongan (23/9). Kejadian tersebut adalah bentuk pertahanan dirinya juga untuk membela Paslon Bupati yang Ia dukung yaitu Fadia - Sukirman.  Ia memberikan keterangan lengkap pada link berikut ini  Pengakuan Ruben terkait dirinya ikut dalam kerusuhan  . Dalam keterangannya Ia mengaku bahwa dirinya terlibat dalam kerusuhan saat acara sidang pleno terbuka di KPU Kabupaten Pekalongan terkait penetapan nomor urut paslon Bupati Pekalongan.  Ia juga meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pekalongan apabila dalam bertindak terdapat hal yang kurang menyenangkan.  Ruben menuturkan bahwa Ia merasa terdesak dan hanya membalas serangan batu dari arah berlawanan yang mengenai dirinya. Beruntung batu yang melayang ke arah dirinya hanya membentur lengannya saja.  Ia juga menyayangkan sistem pengaturan standar keselamat

Gus Miftah : Pilih Pemimpin Yang Mau Bergaul Sama Orang Miskin

Gambar
  Infokota.online, Pekalongan, Jateng, 24/9/2024- Gus Miftah mengajar di Legokgunung, Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan. Dalam suasana menjelang pemilihan Bupati, Gus Miftah berdakwah untuk memberikan wawasan tentang kewajiban memilih Ulil Amri atau Pemimpinnya. Begitu pula tentang ajaran terhadap calon Bupati yang akan mendulang suara rakyat untuk menjadi pemimpin tingkat Kabupaten.  Kebetulan H. Riswadi juga hadir ikut menyaksikan pengajian tersebut. Gus Miftah langsung menyapanya dan memberikan banyak pendidikan tentang bagaimana memilih pemimpin dan menjadi seorang pemimpin.  Petikan dakwah Gus Miftah tentang memilih pemimpin sebagai berikut, "Pilihlah pemimpin yang mau bergaul dengan orang miskin, yang peduli dengan orang miskin, dan gemar bersedekah kepada orang miskin. Jangan pilih pemimpin yang tidak mau bergaul dengan orang miskin." Dakwah Gus Miftah juga menekankan pentingnya memandang "ke bawah" dimana hal itu akan memupuk rasa syukur dan meningkatkan kep

Bentrokan pecah saat penetapan nomor urut Paslon Bupati di KPU Pekalongan

Gambar
  Infokota.online, Pekalongan, 23/9/2024 Sempat Diwarnai Kericuhan, penetapan nomor urut paslon bupati pekalongan menyisakan ketegangan. Sesaat sebelum rapat pleno terbuka penetapan nomor urut paslon bupati di Gedung KPU Kabupaten Pekalongan, suasana di luar Gedung justru terjadi bentrokan antar kedua pendukungnya. (23/9/2024)  Masa pendukung dari masing-masing paslon terlibat aksi saling lempar batu di jalanan depan gedung KPU Kabupaten Pekalongan. Kericuhan dipicu dari kesalahpahaman antar masa pendukung. Beruntung dengan sikap tegas dan sigapnya petugas keamanan dari Aparat Kepolisian dan TNI situasi dapat kembali normal.  Meski sempat diwarnai kericuhan yang mengakibatkan beberapa kaca mobil pecah dan beberapa orang dilarikan ke Rumah Sakit untuk mendapat perawatan, prosesi pengambilan nomor urut berlangsung lancar.  Paslon Fadia - Sukirman mendapatkan nomor pasangan 1 dan Paslon Riswadi - Amin mendapatkan urutan ke 2. Prosesi di dalam ruang rapat KPU Kabupaten pekalongan berjalan

Wakil Ketua DPRD Pekalongan terlibat bentrokan masa

Gambar
  Infokota.Online, Pekalongan, 23/9/2024 Kerusuhan mencuat saat Pleno Pengambilan Nomor Urut Paslon Bupati Pekalongan. Kejadian ini viral di media sosial, kedua kubu pendukung Paslon baik dari masa pendukung Fadia - Sukriman dan Riswadi - Amin saling melempar batu.  Menurut keterangan saksi mata, kerusuhan di depan KPU Kabupaten Pekalongan sudah memanas sejak beberapa saat sebelum akhirnya pecah di depan gerbang utama KPU, tepatnya di pertigaan SMA PGRI Kajen.  Menurut beberapa saksi mata, masa dari kedua kubu pendukung paslon saling bersitegang hingga terlibat gesekan fisik. Sebelumnya petugas keamanan dari TNI Polri telah berusaha melerai pendukung paslon yang menyergap salah seorang. Namun kondisi kemudian memanas saat ada pengendara yang memblayer sepeda motor dua taknya hingga akhirnya bentrokan kedua belah pihak terjadi dan aksi saling lempar batu tak terhindarkan.  Petugas keamanan yang berjaga berhasil mendorong mundur masa dari pendukung Paslon Riswadi-Amin jauh ke arah barat

Riswadi - Amin : Infrastruktur dan Teknologi Pertanian Perlu Optimalisasi

Gambar
Infokota.online, Pekalongan, 22 September 2024- Saat Kunjungi Petani yang sedang panen, Cawabup Pekalongan Mukhamad Amin prihatin infrastruktur kurang memadahi. Ia melihat sendiri situasi di lapangan terkait sarana dan prasarana pertanian di wilayah Kabupaten Pekalongan. Dari mulai jalan hingga sarana irigasi.  Sembari memantau proses panen Padi milik sejumlah Petani di Karanganyar, bakal calon Wakil Bupati Pekalongan, H. Mukhamad Amin, memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan keagamaan dengan menyumbang dana sebesar 5 juta rupiah untuk pembangunan Musholla Muhammadiyah di Perumahan Karangsari Indah. Bantuan ini diberikan langsung kepada Lazismu Kabupaten Pekalongan saat menghadiri kegiatan Panen Raya Muhammadiyah dan penyerahan tanah wakaf, Ahad (22/9). Pada kesempatan tersebut Amin ikut serta dalam proses panen raya dan berinteraksi langsung dengan warga Muhammadiyah. Dalam kesempatan tersebut, Amin menyampaikan pentingnya pembangunan infrastruktur yang berkualitas. Ia mengkriti

Pengawal Pribadi Kontestan Pilbup Pekalongan Ditugaskan

Gambar
Infokota.online, Pekalongan, Jawa Tengah, 23/9/2024 – Tantangan keamanan semakin kompleks menjelang Pilkada 2024. Untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, Polres Pekalongan telah membentuk tim khusus yang akan mengawal ketat calon Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan.    Kapolres Pekalongan, AKBP Doni Prakoso Widamanto, mengatakan bahwa tim Walpri ini akan menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan para calon. "Kami tidak ingin terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tegasnya.  Jelang Pilkada 2024 ini, Polres Pekalongan siap siaga menjaga keamanan para calon pemimpin daerah. Hari ini, Senin (23/09), Kapolres Pekalongan, AKBP Doni Prakoso Widamanto, secara langsung melepas tim pengawal pribadi (Walpri) yang akan mendampingi calon Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan.    "Pilkada tahun ini memang sangat krusial," tegas Kapolres Doni. "Kami sadar betul bahwa persaingan antar paslon sangat ketat. Untuk itu, kami telah menyiapkan tim khusus yang akan mengawal

Bawaslu Kabupaten Pekalongan Gelar Sosialisasi "AWASI PILKADA 2024"

Gambar
  Infokota.online, Pekalongan, 22 September 2024 - Halaman Boulevard Pendopo Bupati Alun-alun Kajen pada Minggu pagi mendadak gempar dengan keramaian yang tak seperti biasanya.  Tak hanya Car Free Day yang menghiasi suasana minggu pagi di lokasi taman hiburan rakyat tersebut. Ada yang membuat Alun-alun Kajen bergemuruh. Ternyata ada sekelompok masyarakat yang berpakaian hitam-hitam, yaitu BAWASLU Kabupaten Pekalongan yang sedang mengumandangkan seruan "Ayo sareng-sareng awasi PILKADA 2024! " BAWASLU Kabupaten Pekalongan menyerukan untuk kita semua bersama-sama mengawasi jalannya Pemilu Kepala Daerah serentak tahun 2024 ini. Diawali dengan apel pagi Awasi Pemilu oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Pekalongan kepada segenap anggotanya, acara berlangsung tertib.  Dimeriahkan dengan panggung hiburan yang sebelumnya diisi dengan acara jalan santai seluruh anggota Bawaslu se-Kabupaten Pekalongan, kemudian diikuti dengan senam pagi bersama dengan dipandu instruktur senam Zumba profesional.